Pengaruh Promosi, Harga, Word Of Mouth, Dan Layout Terhadap Keputusan Pembelian Di Supermarket Diamond Kota Palembang

  • Jefri Saputra Junaidi Jurusan Manajemen Universitas Multi Data Palembang
  • Faradila Meirisa Jurusan Manajemen Universitas Multi Data Palembang
Keywords: promosi, harga, word of mouth, layout dan keputusan pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah promosi, harga, word of mouth dan layout berpengaruh
terhadap keputusan pembelian DI Supermarket Diamond Kota Palembang secara parsial. Dan menganalisis apakah
promosi, harga, word of mouth dan layout berpengaruh terhadap keputusan pembelian DI Supermarket Diamond Kota
Palembang secara simultan. Populasi penelitian ini adalah konsumen Supermarket Diamond yang berdomisili di kota
Palembang. Penelitian ini menggunakan metode penyebaran kuesioner dengan skala likert, dengan jumlah responden
210 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan Teknik
analisis penelitian menggunakan model analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa uji
parsial (uji-t) variabel Promosi, variabel harga, variabel word of mouth, dan variabel layout berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian. Uji simultan (uji-f) membuktikan bahwa variabel independen yaitu variabel
promosi, variabel harga, variabel word of mouth, dan variabel layout berpengaruh terhadap variabel dependen yang
berupa keputusan pembelian (Y).

Published
2021-11-22